Menyajikan info terkini dunia pendidikan dan berita berita menarik

Selamat Datang Di Birulangitid

Friday, July 31, 2020

Jelang Hari Raya Idul Adha, Tim ABDIMAS Masker Dosen dan Mahasiswa KUKERTA Universitas Riau Membagikan Masker Gratis Kepada Panitia Qurban di Masjid-Masjid Kota Pekanbaru

0 comments
https://www.birulangit.id/?m=1

Foto Penyerahan Masker oleh Ibu Dr. Mayta Novaliza Isda, M.Si kepada Bapak Dr. Syamsudhuha, M.Sc selaku Dekan FMIPA Universitas Riau.

Birulangitid-Tim ABDIMAS Masker Dosen dan Mahasiswa KUKERTA Universitas Riau (UNRI) kembali mendistribusikan masker di Kota Pekanbaru. Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka Hari Raya Idul Adha yang bertepatan pada hari Jum’at (31/07/2020). Kegiatan diawali dengan membagikan 100 lembar masker kepada panitia Qurban Masjid Arfa’unnas Universitas Riau, lalu membagikan 50 lembar masker kepada panitia Qurban Masjid Nurul Jadid Delima Puri, dan membagikan 50 lembar masker kepada panitia Qurban Masjid Iqqamutaddin. Tidak sampai disitu, tim ABDIMAS Masker Dosen dan Mahasiswa KUKERTA Universitas Riau (UNRI) juga memberikan 50 lembar masker kepada panitia Qurban Musholla Nurul Ikhlas Tarai Bangun. Penyerahan Masker langsung dilakukan oleh Ibu Dr. Mayta Novaliza Isda, M.Si selaku ketua tim ABDIMAS Masker kepada Bapak Padil selaku panitia Qurban Masjid Arfa’unnas, Selasa (29/07/2020).

Bapak Padil selaku panitia Qurban Masjid Arfa’unnas, mengucapkan terima kasih kepada Tim ABDIMAS Masker Dosen dan Mahasiswa KUKERTA Universitas Riau (UNRI) yang telah memberikan bantuan masker kepada Panitia Qurban Masjid Arfa’unnas Universitas Riau.

“Terima kasih kepada Tim ABDIMAS Masker dan Mahasiswa KUKERTA Universitas Riau yang telah memberikan bantuan masker kepada panitia Qurban Masjid Arfa’unnas. Diharapkan dengan adanya pembagian masker ini, seluruh panitia Qurban Masjid Arfa’unnas dapat menjalani pekerjaan dengan tenang dan tetap patuh melaksanakan Protokol Kesehatan yang telah ditetapkan oleh Pemerintah”.

Kegiatan ini dilakukan oleh Tim ABDIMAS Masker Dosen dan Mahasiswa KUKERTA Universitas Riau yang terdiri dari Ibu Dr. Mayta Novaliza Isda, M.Si, Dra. Atria Martina, M.Si, Ibu Dr. Evi Suryawati, M.Pd, Ibu Dr. Rozalinda, M.Pd, Dr. Zulfarina, M.Si, dan Bapak Abdullah, M.Si selaku Tim Dosen ABDIMAS Masker dan Tim Mahasiswa KUKERTA yang terdiri dari Aldo Aldafi, Haura Zavira Darmawan, Mega Silvia, M. Habib Aslam, Syaktia Aryuda, dan Mimi Sri Wahyuni. Ibu Dr. Mayta Novaliza Isda selaku ketua tim ABDIMAS Masker Universitas Riau, berharap agar masker yang telah diberikan kepada panitia Qurban di tiap Masjid dapat bermanfaat bagi tiap panitia Qurban dan meningkatkan kesadaran masyarakat dalam menjalankan protokol kesehatan yang dianjurkan pemerintah dalam memutus rantai penularan Covid-19, “ Semoga dengan pemberian masker ini tenaga panitia Qurban dapat berkerja secara maksimal dan tetap menjaga kesehatan serta menjalankan protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh Pemerintah” ujarnya.

https://www.birulangit.id/?m=1


Foto Bersama Tim ABDIMAS Masker Dosen dan Mahasiswa KUKERTA Universitas Riau (UNRI) bersama Perwakilan Panitia Qurban Masjid Arfa’unnas Universitas Riau.

https://www.birulangit.id/?m=1


Penyerahan Masker Kepada Panitia Qurba Masjid Iqqomutaddin Kota Pekanbaru.

https://www.birulangit.id/?m=1



Penyerahan Bantuan Masker Kepada Panitia Qurban Masjid Nurul Jadid Perumahan Delima Puri Kel. Tobek Godang Kec. Tampan 

https://www.birulangit.id/?m=1



Penyerahan Bantuan Masker Kepada Pak RT 04 Kel. Tarai Bangun Selaku Ketua Panitia Qurban Musholla Nurul Ikhlas Tarai Gading Kubang Raya

No comments:

Post a Comment