Menyajikan info terkini dunia pendidikan dan berita berita menarik

Selamat Datang Di Birulangitid

Tuesday, August 18, 2020

Kasus Konfirmasi Positif Di Siak Kembali Bertambah Tanggal 18 Agustus, Ini Rinciannya

0 comments
https://www.birulangit.id/?m=1


Birulangitid-Kepala Dinas (Kadis) Kesehatan Provinsi Riau, Mimi Yuliani Nazir menyampaikan bahwa hari ini terdapat penambahan 22 kasus pasien terkonfirmasi Covid19 di Riau dan dua diantaranya adalah warga provinsi luar daerah Riau.
"Tambah 22 kasus terkonfirmasi, sehingga total kasus di Riau sebanyak 1.039 kasus, Selasa (18/08/2020).

Mimi menyebutkan rincian penambahan pasien terkonfirmasi Covid19 di Siak adalah, Pasien 1018 Terkonfirmasi Covid-19 di Riau adalah Tn. FOS (21) yang merupakan warga Kabupaten Siak dan saat ini sudah diisolasi dan dirawat di Kota Pekanbaru. Tn. FOS (21) memiliki riwayat perjalanan dari luar daerah dalam dua minggu terakhir. Tn. FOS (21) merupakan kontak erat dari kasus terkonfirmasi ke 1016 Tn. A (54) yang merupakan warga Kabupaten Siak.

Pasien 1019 Terkonfirmasi Covid-19 di Riau adalah Ny. N (43) yang merupakan warga Kabupaten Siak dan saat ini sudah diisolasi dan dirawat di Kabupaten Siak. Ny. N (43) merupakan kontak erat dari kasus terkonfirmasi ke 690 Tn. M (46) yang merupakan warga Kabupaten Siak.

Pasien 1020 Terkonfirmasi Covid-19 di Riau adalah Tn. SL (33) yang merupakan warga Kabupaten Siak dan saat ini sudah diisolasi dan dirawat di Kabupaten Siak. Tn. SL (33) merupakan kontak erat dari kasus Terkonfirmasi ke 741 Tn. AHS (44) yang merupakan warga Kabupaten Siak.

Pasien 1021 Terkonfirmasi Covid-19 di Riau adalah Nn. SMA (20) yang merupakan warga Kabupaten Siak dan saat ini sudah diisolasi dan dirawat di Kabupaten Siak. Nn. SMA (20)
merupakan kontak erat dari kasus Terkonfirmasi ke 674 Tn. M (47) yang merupakan warga Kabupaten Siak.

"Pasien 1022 Terkonfirmasi Covid-19 di Riau adalah Ny. SWT (30) yang merupakan warga Kabupaten Siak dan saat ini sudah diisolasi dan dirawat di Kabupaten Siak. Ny. SWT (30)
merupakan kontak erat dari kasus Terkonfirmasi ke 677 Ny. BD (53) yang merupakan warga Kabupaten Siak," ujarnya.

Kemudian, pasien 1023 Terkonfirmasi Covid-19 di Riau adalah Ny. R (35) yang merupakan warga Kabupaten Siak dan saat ini sudah diisolasi dan dirawat di Kabupaten Siak. Ny. R (35) melakukan pemeriksaan Swab di Kabupaten Siak pada tanggal 07 Agustus 2020 dengan hasil Terkonfirmasi Covid-19.

Pasien 1024 Terkonfirmasi Covid-19 di Riau adalah Tn. Y (55) yang merupakan warga Kabupaten Siak dan saat ini sudah diisolasi dan dirawat di Kota Pekanbaru. Tn. Y (55) memiliki keluhan demam, batuk berdahak, pilek, nyeri tenggorokan, badan terasa pegal-pegal, nyeri kepala, gangguan sensasi
pengecapan atau penciuman, dan sesak napas terutama jika batuk. Tn. Y (55) melakukan pemeriksaan Swab di Kota
Pekanbaru pada tanggal 16 Agustus 2020 dengan hasil terkonfirmasi Covid-19.

Pasien 1025 Terkonfirmasi Covid-19 di Riau adalah Tn. M (51) yang merupakan warga Kabupaten Siak dan saat ini sudah isolasi mandiri. Tn. M (51) merupakan karyawan di salah satu perusahaan yang ada di Kabupaten Siak. Tn. M (51) melakukan
pemeriksaan Swab di Kota Pekanbaru pada tanggal 15 Agustus 2020 dengan hasil Terkonfirmasi Covid-19. Tn. M (51) merupakan hasil skrining dari salah satu perusahaan yang ada di Kabupaten Siak.

Pasien 1026 Terkonfirmasi Covid-19 di Riau adalah Tn. RA (36) yang merupakan warga Kabupaten Siak dan saat ini sudah isolasi mandiri. Tn. RA (36) merupakan karyawan di salah satu perusahaan yang ada di Kabupaten Siak. Tn. RA (36) melakukan pemeriksaan Swab di Kota Pekanbaru pada tanggal 15 Agustus 2020 dengan hasil Terkonfirmasi Covid-19. Tn. RA (36) merupakan hasil skrining dari salah satu perusahaan yang ada di Kabupaten Siak.

Sumber mediacenter.riau.go.id

No comments:

Post a Comment