Birulangitid-Lima pegawai Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kota Pekanbaru terkonfirmasi positif Virus Corona atau Covid-19. Jumlah itu merupakan pengembangan kasus sebelumnya.
"Iya (positif). Itu hasil tracing kasus sebelumnya. Pertama ada satu positif, setelah ditelusuri, total lima pegawai yang positif," kata Pelaksana harian Kepala Dinas Kesehatan (Diskes) Kota Pekanbaru Zaini Rizaldy Saragih, Senin (28/9/2020).
Kepala Disdukcapil Kota Pekanbaru Irama Novrita dikonfirmasi wartawan mengakui hal itu. Saat ini semua layanan administrasi kependudukan di instansi itu kembali menggunakan sistem online kecuali untuk pengambilan Kartu Tanda Penduduk (KTP).
"Iya, betul sudah lima pegawai kami positif Covid-19," kata Irma.
Seluruh pegawai yang positif itu, kata Irma saat ini sedang menjalani isolasi. Layanan di Disdukcapil diarahkan ke sistem online.
"Yang positif isolasi mandiri. Layanan semua akan kami online-kan, kecuali pengambilan KTP. Rekam di dinas pending dulu. Tapi di UPTD masih buka perekaman," kata Irma.