Menyajikan info terkini dunia pendidikan dan berita berita menarik

Selamat Datang Di Birulangitid

Friday, January 29, 2021

Kadiskes Riau: 12 Kabupaten Kota Sudah Dikirim Vaksin Covid-19

0 comments
https://www.birulangit.id/

Birulangitid-Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau Mimi Yuliani Nazir menjelaskan hingga 28 Januari 2021 Sudah 12 Kabupaten kota di Riau menerima Vaksin Covid-19. Meski demikian Jumlah Yang di distribusikan bervariasi sesuai kebutuhan tenaga medis.

Dikutip dari mediacenter.riau.go.id Hal ini dijelaskan Kadiskes Riau usai mengikuti Vaksinasi tahap Ke dua bagi tokoh publik di Riau yang dilaksanakan di Aula RSUD Arifin Achmad,Kamis (28/1/2021).

“Untuk vaksin di Provinsi Riau untuk saat ini keseluruhan sudah diterima sebanyak 67.480 dosis vaksin yang di kirim tiga kali pengiriman. Sementara itu pendistribusian Vaksin juga telah dilakukan. Untuk tahap pertama Pekanbaru 11.040 dosis, Kampar 2.400 Dosis dan Pelalawan 1800 dosis,” Ungkap Kadiskes Riau Mimi Yuliani Nazir.

Lebih lanjut Kadiskes Riau menerangkan untuk Tahap dua Diskes Riau sudah mengirimkan ke Kabupaten Siak , Bengkalis, dan Kuansing , Masing masing 1.000 dosis. Sedangkan untuk Tahap tiga Kota Pekanbaru 11.360 dosis, Kampar 2.360 dosis dan Pelalawan 1760 dosis.

“ Tanggal 27 Januari 2021 sudah di kirim ke Inhu, Inhil, Dumai dan Rohil. Inhu sebanyak 4.080 dosis, Inhil 5.440 dosis dan Dumai 3.960 dosis dan Rohil 4.480 dosis serta pada Kamis ini Kabupaten mernati 1.920 dosis dan Rohul 4480 dosis,” Terang Mimi.

Selain Kota Pekanbaru, kabupaten Kampar dan Pelalawan Kadiskes Riau meminta Agar Kabupaten Kota Lainnya segera melaksanakan Vaksinasi nya dan dengan melibatkan setidaknya 10 pejabat publik yang di tentukan di masing-masing daerah dilanjutkan guna memberikan contoh bahwa vaksinasi Covid-19 aman, bersama seluruh tenaga kesehatan untuk di vaksin covid-19.

No comments:

Post a Comment