Birulangitid-Badan Amin Zakat Nasional (Baznas) pada tahun 2024 kembali membuka pendaftaran Beasiswa Cendikia Baznas (BCB)
BCB Merupkan program beasiswa pendidikan tinggi bagi mahasiswa tingkat Diploma-IV (D4) dan sarjana (S1) yang sedang menempuh studi (on going) di kampus mitra Beasiswa BAZNAS. Beasiswa yang diberikan, yaitu:
1) Subsidi SPP/UKT maksimal Rp3.000.000
2) Pendampingan beasiswa bersama mentor
TUJUAN
- Menyediakan dana pendidikan untuk keberlangsungan program pendidikan guna meningkatkan kualitas SDM Indonesia Emas 2045
- Menyiapkan generasi bangsa untuk menghadapi tantangan global di era digital dan revolusi industri 5.0 yang mengacu pada bidang STEM
OUTPUT
- Tersalurkannya dana Zakat kepada peserta beasiswa Cendekia BAZNAS hingga akhir masa Studi
- Terselenggaranya proses pendampingan dan pembinaan peningkatan kualitas peserta beasiswa
- Cendekia BAZNAS
OUTCOME
- Meningkatnya kualitas SDM dari Peserta Beasiswa Cendekia BAZNAS untuk menghadapi Indonesia Emas 2045
- Peserta Beasiswa Cendekia BAZNAS sebagai muzaki menjadi duta Zakat
PERSYARATAN
Mahasiswa S1/D4 semester 5 program reguler di kampus mitra BAZNAS
- IPK paling kecil 3,00 dari skala 4,00
- Tidak sedang mendapat beasiswa serupa dari instansi lain
- Melengkapi dokumen pendaftaran
- Memenuhi salah satu kriteria berikut:
- Kategori Jurusan prioritas bidang STEM: Jurusan Komputer, profesi (kedokteran, psikologi, keperawatan, farmasi), Teknik, Akuntansi, Statistika, dan Komunikasi.
- Jurusan Prioritas Bidang Ke-Syariahan: Diutamakan Jurusan Ekonomi Syariah dan Hukum Syariah
- Kategori Prestasi: Memiliki prestasi nasional dan/atau internasional (lebih direkomen -dasikan yang telah tercatat di Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) Kemdikbud)
- Kategori Wirausaha: Memiliki usaha pribadi yang sudah berjalan minimal 6 bulan
- Kategori Aktivis: Aktif menjadi pengurus organisasi kemahasiswaan minimal tingkat jurusan atau organisasi kepemudaan/ masyarakat.
DOKUMEN
- Pas fotoKTP dan Kartu Keluargar
- Surat rekomendasi dari tokoh masyarakat, pengurus masjid, atau BAZNAS Kabupaten/Kota
- (pilih salah satu saja)
- Surat pernyataan
- Esai dengan tema “Kontribusiku menjadi generasi zakat 3000 kata”
Timeline Proses seleksi BCB tahun 2024
- Pendaftaran 23 Juli-4 Agustus 2024
- Seleksi Adminitrasi Kampus 5-11 Agustus 2024
- Wawancara Tim Seleksi Kampus 12-18 Agustus 2024
- Masa Sanggah 19-31 2024
- Pengumuman Akhir 1 September 2024
Buat kamu mahasiswa Universitas Riau Untuk Format Kelengkapan dokumen dapat di unduh di https://my.unri.ac.id/DokumenPendudkungPendaftaranBCBUNRI2024
dan resgistrasi di https://my.unri.ac.id/FormPendaftaranBCBUNRI2024